
iyaa.com | Jakarta: Pro dan kontra muncul untuk penayangan Ekspedisi Merah di ANTV. Program yang mengisahkan perjalanan tim Ekpedisi Merah dalam menguak mitos dan misteri ini dituding settingan dan rekayasa. Kabar tersebut sempat dibantah produser dan menyebut Ekspedisi Merah versi terbaru bukanlah settingan.
Meski diprotes, episode demi episode Ekspedisi Merah tetap dinanti penggemarnya. Hal ini terlihat dari banyaknya minat penonton yang menanti kisah Tengku Tezi cs di tim 1 dan Arfan cs di tim 2.
Namun terhitung sejak Jumat (23/2/2018) Ekspedisi Merah tak tayang di ANTV. Sempat dijadwalkan Ekspedisi Merah akan kembali tayang pada Senin (26/2/2018). Namun hingga saat ini, Selasa (27/2/2018) Ekspedisi Merah tak kunjung tayang di ANTV.
Menghilangnya Ekspedisi Merah kecewakan penonton. Akun media sosial ANTV pun kembali diserang netizen yang menagih janji ANTV tayangkan kembali Ekspedisi Merah.
“Ekspedisi merah hari knapa gak tayang PHP nih @antv_official,” tanya @yarwanramdhani.
“Ya ampun di PHP lgi… @ekspedisimerah kagak tayang,” tulis @ellabidadarikegelapan.
“Gk konsisten… pdahal di jadwal tayang jelas” ad tp knpa gk tayang…. kalau emang gk tayang ydh jngan PHP dong..,” tulis @ellabidadarikegelapan.